Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kenalkan, Belo Negoro, Motor Hadiah Lucky Draw Kustomfest 2018

Ignatius Ferdian - Sabtu, 6 Oktober 2018 | 19:40 WIB
Belo negoro jadi hadiah lucky draw Kustomfest 2018
Fedrick/GridOto
Belo negoro jadi hadiah lucky draw Kustomfest 2018

Otomania.com - Motor kustom yang dijuluki 'Belo Negoro' jadi hadiah lucky draw dalam ajang Kustomfest 2018 (6-7/10).

Motor ini merupakan wujud apresiasi atas filosofi kreativitas dan jiwa patriotisme para pahlawan khususnya di dunia penerbangan dari penggiat kustom kulture.

Motor ini merupakan garapan Lulut Wahyudi bersama tim Retro Classic Cycles.

Ide penggarapan muncul dari hobinya yang ditekuni saat ini yaitu di dunia aero untuk bisa membawa pesan moral para penerbang jaman dulu ke ranah budaya otomotif.

(BACA JUGA: Gokil! Pesawat TNI AU Bermesin Harley Bakal Tampil di Kustomfest 2018)

Belo negoro jadi hadiah lucky draw Kustomfest 2018
Fedrick/GridOto
Belo negoro jadi hadiah lucky draw Kustomfest 2018

Ini dibarengkan juga dengan momen hari lahirnya Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Momentum inilah yang menjadi landasan kuat Lulut untuk mempersembahkan karya sebagai bentuk apresiasinya terhadap para pahlawan khususnya di dunia dirgantara dalam berjuang mempertahankan keutuhan NKRI.

Belo negoro jadi hadiah lucky draw Kustomfest 2018
Fedrick/GridOto
Belo negoro jadi hadiah lucky draw Kustomfest 2018

Basis motor yang dipakai oleh lulut adalah Harley-Davidson Sportster Evolution yang punya gaya tangguh dan sylish seperti tentara Indonesia.

“Setiap tahun Kustomfest selalu menyiapkan sebuah lucky draw yang berbeda, tahun ini sesuai tema Color of Difference ingin mengangkat keberagaman dunia kustom kulture di Tanah Air dengan memasukan sejarah dunia penerbangan Indonesia ke dalam sebuah wujud motor kustom," ungkap Lulut.

(BACA JUGA: Bikin Peserta Deg-degan, Penjurian AMD 2018 Jerman Beda Dari Kontes Lain)

Menariknya, pada tangki Belo Negoro diberi artwork karya Helly K.K.K asal Yogyakarta yang bertuliskan “Kami Dedikasikan Untuk Para Pahlawan Tentara Nasional Indonesia yang Telah Berjuang Mempertahankan Kedaulatan Indonesia”.

Menurut Lulut Wahyudi, filosofi dari nama Belo Negoro ini pada intinya ingin memperlihatkan bahwa untuk menghormati perjuangan para pahlawan bisa dilakukan dengan berbagai cara. 

Salah satunya mengenalkan dunia dirgantara pada kalangan muda dan penggiat kustom kulture lainnya.

Tekstur tulisannya pun dibuat mengikuti gaya di jaman era perjuangan dulu.

Untuk mendapatkan kesempatan memenangkan motor ini pengunjung tinggal membeli tiket masuk acara Kustomfest 2018: Color of Difference seharga Rp 60.000.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa