Otomania.com - Sportcar atau supercar yang berharga selangit umumnya dimiliki oleh kalangan mapan.
Umumnya berusia tua karena bisa jadi usaha saat usia muda berbuah sukses di usia matang.
Faktanya, sekarang kalangan anak muda sudah banyak yang bisa membeli supercar.
Hal ini diungkap CEO McLaren Jakarta, Irmawan Poedjoaji.
Menurutnya, banyak usia muda yang sudah punya sportcar.
"Sekarang millenials bisnisnya oke, startup company bisnisnya oke. Mereka anak-anak muda sekarang berkaryanya jago."
"Tentunya mereka juga ingin memuaskan hasratnya (terhadap sportcar). Tentunya kita menawarkan produk-produk kita ke mereka," ujar Irmawan.
(BACA JUGA: Intip Rem Belakang Marc Marquez,Kayak Cakram Mobil!)
Memang di 'Speed Up Thrill in MCI Drag Race 2018' yang diadakan di Sentul International Circuit, Bogor terlihat beberapa pemilik sportcar yang hadir masih terbilang muda, Minggu (2/9).
Beberapa di antara mereka ada yang mengendarai McLaren 720S, Lamborghini Aventador, juga Porsche 911 GT2RS.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR