Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Alasan Honda Beri Label Special Edition Pada HR-V Barunya

Fedrick Wahyu - Kamis, 30 Agustus 2018 | 10:00 WIB
New Honda HR-V kini hadir dengan tampilan yang lebih elegan
Dio / GridOto.com
New Honda HR-V kini hadir dengan tampilan yang lebih elegan

Otomania.com - PT Honda Prospect Motor mempunyai lima varian Honda HR-V sampai saat ini.

Dari 5 varian itu ada satu varian yang terbilang baru, yakni tipe 1.5L E CVT Special Edition.

Untuk daerah Jakarta dan sekitarnya New Honda HR-V varian tersebut dijual Rp 329,5 juta.

Kira-kira bakal menyasar ke mana kah varian HR-V Special Edition ini?

(BACA JUGA: Pikiran Kalut Anak Rewel, Honda CR-V Tabrak Trotoar dan Terbalik, Sopir Wanita Selamat)

"Varian special edition buat konsumen yang menginginkan fitur HR-V 1.8L tapi dengan harga yang lebih terjangkau," kata Jonfis Fandy, Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor.

New Honda HR-V Special Edition mengusung head unit baru berukuran 8 inci
Yosi / OTOMOTIF
New Honda HR-V Special Edition mengusung head unit baru berukuran 8 inci

Menurut Jonfis, cukup banyak customer HR-V 1.5L yang menginginkan fitur lebih banyak seperti halnya pada varian 1.8L.

Salah satu fitur yang diunggulkan yakni head unit model baru dengan layar sentuh berukuran 8 inci.

Head unit ini punya desain floating yang mampu memutar berbagai format musik.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa