Otomania.com - Syarat untuk maju menjadi bakal calon presiden, Prabowo Subianto telah menyampaikan Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara ( LHKPN) ke KPK.
Dalam dokumen LHPKN yang dirilis per 9 Agustus 2018, Prabowo tercatat memiliki kekayaan mencapai Rp 1,9 triliun.
Ketua Umum Partai Gerindra ini tercatat memiliki delapan kendaraan, enam di antaranya merupakan mobil jenis sport utility vehicle ( SUV).
(BACA JUGA: Dijaga Ketat, Hanya Kendaraan Tertentu yang Boleh Masuk Area GBK)
Keenam mobil SUV yang dimiliki Prabowo masing-masing:
1. Honda CR-V tahun 2007 yang nilainya ditaksir Rp 200 juta.
2. Toyota Land Cruiser tahun 1980 yang nilainya ditaksir Rp 50 juta.
3. Land Rover tahun 1994 yang nilainya ditaksir RP 50 juta.*
4. Mitsubishi Pajero tahun 2000 yang nilainya ditaksir Rp 175 juta.
5. Lexus tahun 2002 yang nilainya ditaksir Rp 500 juta.*
6. Land Rover tahun 1992 yang nilainya ditaksir Rp 50 juta.*
* tak disebutkan tipenya
Selain keenam mobil tersebut, Prabowo tercatat juga memiliki Toyota Alphard tahun 2005 yang nilainya ditaksir Rp 400 juta.
Ada pula satu unit motor Suzuki tahun 2002 yang tak disebutkan tipenya yang nilainya ditaksir Rp 7,5 juta.
(BACA JUGA: Syarat Makin Berat, Setelah Wajib Tes Psikologi, Buat SIM Baru Harus Punya Sertifikat Lulus Mengemudi)
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Kompas Otomotif |
KOMENTAR