Otomania.com - Wuling Motors sudah tiga kali mengikuti gelaran GIIAS, mereka ikut serta pertama kali di tahun 2016.
Di GIIAS 2018, mereka datang mengusung tema 'Drive, Grow, Progress'.
Wuling hanya hadirkan dua unit kendaraan spesial mereka serta dua kendaraan untuk dipasarkan kepada pengunjung selama 11 hari berpartisipasi di pameran otomotif tahunan tersebut.
Untuk dua kendaraan spesial yang ditampilkan adalah Wuling SUV dan Wuling e-100.
(BACA JUGA: Ada Bagian Yang Mirip Antara Wuling SUV Peugeot 3008)
Meski tidak gemilang penjualannya seperti merek Jepang, Wuling sukses memeroleh 626 surat pemesanan kendaraan (SPK).
Confero jadi model terlaris dengan total pesanan mencapai 381 unit atau 61 persen kontribusinya, dengan varian yang paling dicari adalah Confero 1.5 (Double Blower).
Sedangkan untuk Cortez, Wuling berhasil kumpulkan pesanan sebanyak 245 unit dengan total kontribusi sebesar 39 persen.
Cortez 1.8L Lux+ jadi varian yang banyak dicari pengunjung untuk MPV yang digadang-gadang menjadi pesaing All New Kijang Inova itu.
(BACA JUGA: Mesin Turbo Wuling SUV Mirip Sama DFSK Glory 580, Mungkinkah Saudara Beda Merek?)
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR