Otomania.com - Nama Valentino Rossi seperti sudah melekat dengan merek Yamaha.
Lihat saja kiprahnya, membawa nama Yamaha menjadi jawara MotoGP sejak 2004.
Bahkan, saat terpuruk seperti sekarang ini, pesona Rossi tetap mengagumkan.
Di saat Yamaha terpuruk di MotoGP Austria, bahkan sampai ada permintaan maaf juga dari Yamaha, Rossi menunjukkan kualitasnya sebagai pembalap dengan segudang pengalaman.
Lihat saja bagaimana Vinales menyikapi keterpurukan Yamaha dalam beberapa balapan terakhir.
(BACA JUGA: Jorge Lorenzo Sudah Tahu Gaya Balapnya, Tak Ragu Pilih Ban Soft dan Juara di MotoGP Austria)
Sangat berbeda dengan Rossi bukan?
Memulai balapan MotoGP Austria dari posisi ke-14, Rossi berhasil menyalip beberapa pembalap dan finish ke-6.
Walaupun hanya finish ke-6, sedikit bisa menyelamatkan muka Yamaha.
Berbeda dengan Vinales yang start dari posisi ke-11 tapi finish ke-10, padahal masalah mereka sama.
"Bagiku, itu adalah sebuah pertanyaan tentang pengalaman," ungkap Rossi, dari Crash.
(BACA JUGA: Harta Karun, Ayah Dan Anak Disuruh Runtuhkan Bangunan, Malah Nemu Puluhan Mobil Klasik)
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR