Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Raih Pole Position di Austria, Marquez Siapkan Strategi Saat Sesi Warm-Up

Fedrick Wahyu - Minggu, 12 Agustus 2018 | 11:00 WIB
Marc Marquez mencetak pole position
Twitter/HRC_MotoGP
Marc Marquez mencetak pole position

Otomania.com - Sesi kualifikasi MotoGP Austria menjadi milik Marc Marquez setelah semua rival tak ada yang bisa mengejarnya.

Padahal trek Red Bull Ring ini adalah trek yang sangat ciamik bagi Ducati.

Tapi buktinya duo Ducati belum bisa mengalahkan kecepatan Marc Marquez meskipun sudah bisa mengimbangi.

Dilansir dari Crash.net, usai sesi kualifikasi, Marc Marquez memberikan beberapa gambaran.

(BACA JUGA: Saking Kesalnya Valentino Rossi Sampai Bilang Yamaha Enggak Fokus ke MotoGP, Takut Gelontorkan Dana)

"Sangat bagus mendapatkan pole position di Ducati-land!" ujar Marc Marquez setelah kualifikasi MotoGP Austria berakhir.

Tapi sepertinya Marc Marquez sedikit terganggu dengan kecepatan Andrea Dovizioso yang hanya terpaut 0,002 detik darinya.

Oleh karenanya, Marc Marquez tak lupa menyebut kecepatan Ducati dan juga mengatakan akan melakukan sesuatu di sesi warm-up.

"Memang bagus tapi mereka (Dovizioso dan Lorenzo) memiliki kecepatan yang hebat dan mereka melakukannya dengan mudah," kata Marc Marquez.

(BACA JUGA: Hujan di MotoGP Austria Bukan Masalah Bagi Andrea Dovizioso)

"Warm-up akan sangat penting untuk mencoba semua ban buat balapan!" imbuhnya.

Sepertinya MotoGP Austria menjadi duel sengit antara Marc Marquez dan kubu Ducati.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa