"Aku hanya berkendara beberapa putran untuk merasakan ban dan mengecek grip," kata Pedrosa.
Dari hasil mencoba trek basah di FP2 kemarin, Pedrosa membuat kesimpulan yang sedikit berbeda dari Valentino Rossi.
"Grip lebih baik dari perkiraan di trek basah, di masa lalu, trek sangat-sangat licin," ujar Dani Pedrosa.
Tapi pedrosa juga mengakui bahwa hujan deras tetap akan menjadi masalah.
Meskipun demikian, Dani Pedrosa masih cukup tenang meskipun ramalan cuacanya meramalkan hujan.
Hal itu karena Pedrosa melihat ramalan cuaca sedikit lebih baik untuk hari Minggu.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR