Otomania.com - Suzuki India bersiap memperkenalkan skutik gambot barunya Burgman Street 125 yang kabarnya juga akan dibawa ke Indonesia.
Jika serius masuk ke Indonesia, berarti langsung berhadapan dengan Yamaha Lexi 125 dan All New Honda Vario 125.
Lalu apakah Suzuki Indomobil Sales (SIS) memang akan memasukkan Burgman Street 125 ke Indonesia?
Ternyata kemungkinan itu enggak ditampik oleh SIS.
(BACA JUGA: Dendam Sama Mobil 'Pelat Nomor AD', Honda Brio Jadi Korban Pelemparan Batu di Yogyakarta)
Namun emang ada faktor yang harus diperhitungkan.
"Sudah ada persiapannya, kalau dilihat pasar premium itu seksi sekarang, jumlahnya bertumbuh," ujar Banggas F Pardede, Market Relation Secttion Head SIS.
"Tapi apa sekarang saat yang tepat untuk masuk? Karena perhitungannya tidak hanya itu saja," imbuhnya.
Kalau memang akan dimasukkan ke Indonesia, SIS memang sebaiknya melakukan improvement kepada Burgman Street 125.
(BACA JUGA: Penelitian Ilmiah, Motor Berkompresi Rendah Enggak Cocok Diisi Bensin Beroktan Tinggi, Contohnya Yamaha NMAX)
Pasalnya beberapa part Burgman Street 125 saat ini inferior kalau dibandingkan dengan kompetitornya macam Lexi 125 atau Vario 125.
Meski begitu Burgman bukannya enggak punya nilai plus.
Burgman Street 125 ini bisa dibuat selonjoran lo, jadi jelas nyaman banget buat ridernya.
Burgman juga sudah dibekali panel instrumen full digital.
(BACA JUGA: All New Honda PCX Hybrid Sudah Bisa Dipesan, AHM Menjualnya Rp 40,3 Juta)
Selain itu power outlet juga sudah disiapkan Suzuki sebagai salah satu senjata Burgman 125.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR