Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Benarkah Yamaha R25 Facelift Bakal Meluncur Di GIIAS Agustus Nanti?

Fedrick Wahyu - Rabu, 11 Juli 2018 | 08:00 WIB
Yamaha R25 yang beredar saat ini
Yamaha Indonesia
Yamaha R25 yang beredar saat ini

Otomania.com - Isu soal Yamaha R25 facelift semakin santer dikabarkan.

Berbagai improvement pun dikatakan sudah disiapkan Yamaha untuk jagoannya di segmen sport fairing 250 cc ini.

Misalnya sok depan upside down, mesin yang sudah dicangkokan VVA hingga sasis yang tak lagi menggunakan tubular dan berganti jadi twin spar.

Dari semuanya itu pasti yang paling ditunggu adalah kapan dirilisan?

(BACA JUGA: Penjualan Disalip Kompetitor, Perlukah CB150R Street Fire Dapat Penyegaran?)

Dilansir dari Indianautosblog, Yamaha R25 ini dikabarkan akan diperkenalkan pada Agustus mendatang.

Ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) disinyalir sebagai venue dimana R25 facelift akan dibuka selubungnya.

Renderan Yamaha R25 facelift
Young Machine
Renderan Yamaha R25 facelift

Sebelumnya, R25 facelift ini emang banyak yang udah menerka.

Media otomotif asal Jepang, Young Machine adalah salah satu yang paling rajin membuat renderannya.

(BACA JUGA: Pakai Ban Cacing, Modifikasi Yamaha RX-King Masih Keliatan Lumayan)

Salah satu render Yamaha R25
Young Machine
Salah satu render Yamaha R25

Mulai dari renderan yang tidak terlalu jauh berubah dari R25 versi sekarang, sampai renderan yang cukup banyak perubahannya.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa