Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mitsubishi Triton Ditumpangi 15 Anggota Polisi Terbalik di Lampung, Satu Tewas, Sembilan Kena Sanksi Disiplin

Irsyaad Wijaya - Selasa, 10 Juli 2018 | 10:30 WIB
Mobil yang ditumpangi 15 orang Polisi terbalik
Tribun Lampung
Mobil yang ditumpangi 15 orang Polisi terbalik

Kronologinya, peristiwa kecelakaan tunggal tersebut menghebohkan warga di Jl Antasari, Kedamaian, Minggu pagi, 1 Juli 2018.

Satu unit Mitsubishi Strada Triton bernomor polisi BE 9881 WD terbalik, tepat di depan laundry (jasa cuci pakaian) Lovers, samping kantor PT Pos, JlAntasari.

Tabrani Rizal (44), penjual nasi uduk yang mangkal di samping kantor Pos, mengungkapkan, suara keras terdengar sekitar pukul 04.30 WIB.

"Kejadiannya sekitar jam setengah 5 subuh. Evakuasi mobil yang terbalik baru sekitar jam setengah 7 (06.30 WIB)," bebernya, Minggu pagi.

Rizal menjelaskan, Mitsubishi Strada Triton itu awalnya memutar balik di U-Turn Jalan Antasari, depan Bank Lampung.

(BACA JUGA: Catat! Mobil Pelanggar Parkir Akan Didenda Sampai Rp 2,5 Juta)

"Mobil ini dari arah Sukarame, kemudian putar balik di depan Bank Lampung, menuju arah Sukarame lagi," tuturnya.

Strada Triton tersebut kemudian melaju kencang. Namun, ungkap Rizal, bukannya lurus mengikuti jalur kendaraan, mobil itu malah meluncur ke arah kanan.

"Pas di depan kantor Pos, ban sebelah kanan nyerempet median jalan. Cukup panjang, sampai sekitar 50 meter. Akhirnya, pas di depan warung saya, mobil itu terbalik," bebernya.

Strada Triton tersebut, sambung Rizal, berhenti dalam posisi empat ban di atas, sedangkan kap kabin berada di bawah.

"Hancur pokoknya, kap mobilnya. Roda sebelah kirinya juga lepas," ujar Rizal.

(BACA JUGA: Ini Sebabnya, Penjualan Yamaha NMAX dan Honda All New PCX Juni 2018 Sama-Sama Turun)

"Saya kebetulan lagi di dalam ruko. Begitu dengar suara benturan keras, saya keluar," ujarnya.

Begitu membuka rolling door ruko, ia melihat di hadapannya sudah ada mobil dalam posisi terbalik.

"Saya buka rolling door, di depan ruko sudah ada mobil Strada terbalik. Orang di dalam (ruko) pada keluar," tutup Rizal.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa