Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Apparelnya Banyak Dipalsukan, Fox Siap Ambil Tindakan Hukum

Fedrick Wahyu - Senin, 9 Juli 2018 | 19:45 WIB
Fox dipakai pembalap dunia
Rian/GridOto.com
Fox dipakai pembalap dunia

Otomania.com - Nama Fox terkenal sebagai merek apparel dan gear motocross kelas dunia.

Produk helm, jersi racing, apparel, dan sepatu untuk penggemar motor tanah jadi andalan Fox.

Fox sendiri termasuk sponsor balapan motocross dunia MXGP yang digelar di Indonesia.

Tapi, tak bisa dipungkiri kalau produk Fox palsu juga gampang banget ditemui penggemar motor tanah di Indonesia.

"Di Indonesia banyak Fox yang palsu. Memang banyak konsumen mau barang yang murah dan brandnya mendunia. Dari sisi itu Fox palsu menyebar," jelas Ryan Blood, InternationalSales Representative Fox Head, Inc, kemarin (8/7/2018) di MXGP Semarang.

(BACA JUGA: Dani Pedrosa Dikabarkan Gagal Bergabung Ke Tim Satelit Yamaha, Kontrak Disebut Jadi Penyebabnya)

Fox juga mensupport jersi racing pembalap motocross dunai seperti Tim Gajser dan Gautlier Paulyn.

Fox pun turut membuka booth-nya di MXGP Semarang kemarin (7-8/7/2018).

Saat ditanya soal kasus pemalsuan produk ini, pihak Fox menjawab akan selalu mengawasinya.

Vaessen Bas tandangan tangan hall of fame Fox di MXGP Semarang
Istimewa
Vaessen Bas tandangan tangan hall of fame Fox di MXGP Semarang

"Tapi kasus pemalsuan tetap kami pantau. Kalau diambil tindakan hukum, akan kami urus," jelas Ryan.

(BACA JUGA: Namanya Juga Motor Kompetisi, Harga Sokbreker Depan Trail MXGP Setara Harga Motornya)

Di MXGP Semarang, Fox sempat mengadakan acara Meet & Greet dengan semua pembalap dunia motocross yang disponsori Fox.

Setelah balap Fox juga memberikan penghargaan kepada pembalap MXGP yang mendapatkan hole shoot.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa