Otomania.com - Sepang International Circuit (SIC) telah secara resmi mengakuisisi tim MotoGP Angel Nieto untuk menjadi bagian dari Yamaha pada Kamis (5/7/18).
Menjadi bagian dari Yamaha artinya SIC Racing akan mengisi kekosongan tim satelit Yamaha di musim 2019.
Tim independen yang didukung Petronas itu akan menjadi bagian dari Yamaha di MotoGP selama tiga tahun ke depan.
Dani Pedrosa dan Franco Morbidelli disebut-sebut akan menjadi sosok pembalap yang akan mengisi line-up SIC Racing.
(BACA JUGA: Viral! Suzuki Jimny Dipakai Jajal Rel MRT, Lengkap Pakai Palang Besi Beroda Kereta)
Sementara dengan Morbidelli dikabarkan telah menemukan kesepakatan, tapi SIC masih belum dapat meyakinkan Pedrosa untuk bergabung dengan mereka musim depan.
Pedrosa sendiri sudah mengumumkan akan memberi kepastian mengenai masa depannya pada seri balap MotoGP Jerman pada Selasa (3/7/2018).
Nah, pengumuman SIC Racing yang datang lebih lambat menguatkan spekulasi bahwa Pedrosa akan pensiun dari kompetisi yang digelutinya selama 17 tahun tersebut.
Pemberitahuan Pedrosa yang datang lebih awal menjadi sinyal bahwa sang pembalap sudah memiliki tekad bulat untuk pensiun.
(BACA JUGA: Waspadai, 3 Motor Favorit Begal dan Jambret, Larinya Kencang dan Punya Bodi Ramping)
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Otomotifnet |
KOMENTAR