Otomania.com - Nasib Dani Pedrosa akhirnya mulai menemukan titik terang setelah beberapa waktu terombang-ambing.
Kabarnya akhir pekan ini di MotoGP Belanda, Pedrosa akan mengumumkan sikapnya akan ke mana.
Dilansir dari MCN, salah satu sumber internal terpercaya mengatakan, Dani Pedrosa bakal jadi pembalap tim satelit Yamaha.
Dani Pedrosa mendapat jatah tampil di press conference hari Kamis (28/6/2018).
Di press conference itu, The Little Samurai kemungkinan akan buka suara terkait hal ini.
(BACA JUGA: DKI Jakarta Kasih Kado Masyarakatnya, Bebaskan Denda Pajak Kendaraan Sampai 21 Juli 2018)
Selain itu, Yamaha juga akan mengumumkan siapa tim satelit mereka.
Karena tidak mungkin Dani Pedrosa doang diumumkan jadi pembalap tim satelit tapi timnya belum ada.
Kabarnya, tim satelit itu disponsori penuh oleh Petronas, pabrik minyak dan gas raksasa asal Malaysia.
Petronas Yamaha akan mengambil tempat Angel Nieto Team di daftar tim satelit MotoGP.
Kabarnya, Angel Nieto hampir pasti akan cabut dari MotoGP karena finansial tim yang sedang tidak stabil.
(BACA JUGA: Mewah Kayak Kalung, Material Kabel Setan Isinya Mulai Perak Sampai Silver)
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR