Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Keren, Vespa Yang Turing Pakai Bahan Bakar Plastik Ini Sudah Olah 100 Kg Lebih Sampah Plastik

Fedrick Wahyu - Selasa, 26 Juni 2018 | 17:00 WIB
Dimas Bagus Widjanarko saat ditemui di Gudang Sarinah Ekosistem, Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu (1
Kompas.com
Dimas Bagus Widjanarko saat ditemui di Gudang Sarinah Ekosistem, Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu (1

Otomania.com - Aktivis lingkungan, Dimas Bagus Widjanarko melakukan turing Jakarta-Bali bermodalkan Vespa berbahan bakar sampah plastik.

Dimas memulai perjalanan dari Jakarta pada 19 Mei 2018, dan tiba di Lumajang, Jawa Timur pada 5 Juni 2018.

Dimas menyebutkan, ada sekitar 100 kilogram sampah plastik yang telah diolahnya sebagai bahan baku BBM selama perjalanan.

Bila diolah menjadi BBM, maka jumlahnya bisa mencapai 60 liter BBM dengan kadar oktan 82.

(BACA JUGA: Toyota Ciptakan Bahan Bakar dari Kotoran Sapi)

"100 kilogram setara 60 liter premium yang kadar oktannya 82. Kalau jadi minyak tanah malah bisa dapat 98 liter," kata Dimas kepada Kompas.com, Minggu (24/6/2018).

Sepanjang perjalanan, Dimas singgah di beberapa tempat, dari mulai Bogor, Bandung, Yogyakarta, Jepara, Karimun Jawa, Pati, Surabaya, dan Blitar.

Vespa yang digunakan Dimas untuk touring Jakarta-Bali
Kompas.com
Vespa yang digunakan Dimas untuk touring Jakarta-Bali

Total jarak yang sudah ditempuhnya tercatat mencapai sekitar 1.300-an kilometer.

Menurut Dimas, dari Jakarta dirinya hanya berbekal 30 kilogram sampah.

Sedangkan sisanya dikumpulkan dari beberapa kota yang disinggahi.

(BACA JUGA: Bangga Jadi Orang Indonesia, Pria Ini Ciptakan Alat Pengubah Sampah Plastik Jadi BBM)

"Di Jakarta saya ngolah kurang lebih 30 kilogram. Sisanya sepanjang jalan di mana kita berhenti," kata Dimas.

Per 24 Juni 2018, Dimas sudah mulai melanjutkan kembali perjalanan ke Bali yang merupakan bagian dari kampanye #pedulisampahplastik yang dilakukan organisasinya, Gerakan Tarik Plastik (Get Plastic).

Melansir dari Warta Kota, penggunaan sampah plastik sebagai bahan bakar ternyata sudah dilakukan di sejumlah kabupaten di Indonesia.

Salah satu yang telah menggunakannya adalah Kabupaten Tarakan. Dinas kebersihan disana memakai bahan bakar dari sampah plastik untuk kendaraan operasional mereka. Simak videonya;

Editor : Iday
Sumber : warta kota

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa