Otomania.com - Suzuki Jimny terbaru dikabarkan baru akan rilis Juli mendatang di Jepang.
Setelah itu dilanjutkan ke negara-negara lain, yang katanya sih termasuk Indonesia.
Nah, jelang kelahirannya ini, kok ada video yang menunjukkan Jimny ini sudah dipakai off-road?
Di video, tampak Jimny generasi keempat ini diajak untuk menaklukkan medan yang cukup berat.
(BACA JUGA: Tak Banyak Ubahan, Suzuki Jimny Baru Jadi Kekar Dengan Gaya Off-road)
Mulai dari medan tanah, berbatu, sampai masuk ke sungai dilibas oleh mobil tersebut.
Kok bisa sih belum dirilis tapi udah dipakai ajrut-ajrutan di tanah gini?
Ternyata eh ternyata, yang tampil di video itu bukan mobil beneran.
Melainkan mobil RC alias radio control, yang sudah dirombak sehingga penampakan bodinya mirip Jimny baru.
(BACA JUGA: Makin Garang, Digital Modifikasi Suzuki Jimny Jadi Ceper dan Racing Look)
Meski cuma mobil-mobilan, tapi aksinya cukup menghibur, apalagi buat penghobby mobil RC.
Kira-kira Jimny baru nanti bakal setangguh ini enggak ya?
Berikut video yang diunggah oleh akun Instragram @_taka_79_
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR