Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Detik-Detik 12 Orang Anggota Geng Motor Keroyok Pengendara Scoopy Yang Lagi Beli Makanan, Tabrak Korban Dari Belakang

Fedrick Wahyu - Jumat, 22 Juni 2018 | 17:43 WIB
Aksi pembegalan di daerah Bandung
Instagram / @infotidayeuhkolot
Aksi pembegalan di daerah Bandung

Otomania.com - Seorang pengendara motor tiba-tiba diserang oleh sekelompok pengendara motor tak dikenal.

Pengendara motor Honda Scoopy yang tengah membeli makanan di kaki lima tersebut tiba-tiba ditabrak dari arah belakang.

Tanpa babibu, para pelaku yang berjumlah 12 orang itu langsung menendangi motor korban.

Bahkan ada seorang pelaku yang membawa senjata tajam berupa pedang.

(BACA JUGA: Enggak Mahal, Biaya Tes Psikologi Pembuatan dan Perpanjang SIM Cuma Segini)

Beruntung, korban yang merasa terancam berhasil melarikan diri dan meninggalkan motornya.

Dari rekaman video tersebut salah seorang pelaku terlihat seperti mengambil kunci kontak motor korban.

Saudara korban @agunska mengatakan kalau kejadian tersebut terjadi di di jalan pertigaan Cangkuang arah Sukamenak, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung (13/6/2018).

Dari kejadian tersebut, ponsel korban raib yang diduga diambil oleh para pelaku.

Namun motor gagal diambil karena korban sempat mencabut anak kunci.

Editor : Iday
Sumber : Instagram @infotidayeuhkolot

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa