Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mudik Lewat Jalan Tol Lancar, Muncul Stiker 'Thank You Mr Jokowi' di Kaca Mobil Pemudik, Ada Apa Nih?

Irsyaad Wijaya - Senin, 18 Juni 2018 | 15:00 WIB
Stiker mobil sebagai bentuk ekpresi dari mudik lancar 2018
Tribunnews.com/Ist
Stiker mobil sebagai bentuk ekpresi dari mudik lancar 2018

Otomania.com - Era Pemerintahan Jokowi-JK saat ini gencar dengan pembangunan infrastruktur mulai dari pelabuhan hingga jalan tol.

Nah, mungkin mudik lebaran 2018 ini masyarakat sudah mulai bisa merasakan hasil pembangunan tersebut.

Tol yang rencananya akan terbentang sepanjang pulau Jawa sedikit demi sedikit mulai nampak dan bisa dirasakan.

Harapannya jalur distribusi barang dan logistik menjadi lebih cepat, efisien dari segi waktu.

"Jika semua jalan tol yang di bangun pemerintah di seluruh Indonesia selesai tepat waktu pada tahun 2019 nanti maka manfaat yang lebih besar akan lebih terasa bagi rakyat."

"Sehingga saat ini muncul apresiasi dari warga atas keberhasilan pemerintah saat ini adalah sesuatu yang wajar serta konsistensi pemerintah mempercepat pembangunan infrastruktur nasional patut di apresiasi,"

Demikian diungkapkan M. Adnan RS, Sekretaris Jenderal Relawan Nasional 212 Jokowi Presiden Republik Indonesia (Renas 212 JPRI) dalam keterangannya di Jakarta, Senin (18/06/2018).

(BACA JUGA: Cuma Terjual 10 Unit, Range Rover Jadi Brand Terlaris Di Antara Produk Jaguar & Land Rover di Indonesia)

Seperti diketahui banyak relawan Jokowi yang berinisiatif memberitahukan keberhasilan pemerintah ini dengan membagi-bagikan stiker bertuliskan 'Thank You Mr Jokowi' kepada para pemudik seperti di TMII dan Karanganyar.

Relawan membagikan stiker pada pemudik dan wisatawan di Karanganyar pada Minggu 17 Juni 2018.

Stiker itu disebut sebagai wujud terima kasih kepada presiden atas lancarnya arus mudik lebaran 2018.

Para relawan mendatangi mobil-mobil wisatawan, terutama yang berpelat nomor luar kota.

Setelah berdiskusi sejenak dengan pemilik mobil yang juga antusias melayani para relawan ini, kemudian menempelkan stiker di kaca bagian depan atau belakang mobil.

(BACA JUGA: Wheelbase Molor, Kaki-kaki Yamaha MX-King Makin Berotot Berkat Aplikasi Swingarm Milik R15)

Editor : Iday
Sumber : Tribunnews.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa