Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sangar, Ternyata Kawasaki ER-6n Gaya Scrambler Ini Terinspirasi Dari Permen

Fedrick Wahyu - Kamis, 24 Mei 2018 | 14:39 WIB
Kawasaki ER-6n Scrambler Speedking Motorcycles
helltrust_pictures
Kawasaki ER-6n Scrambler Speedking Motorcycles

Otomania.com - Scrambler sering dijadikan sebagai pilihan genre modifikasi motor.

Salah satu contoh motor modifikasi bergenre scrambler adalah milik bos permen ini.

Scrambler berwarna biru ini terbentuk dari basis Kawasaki ER-6n yang digarap oleh Speedking Motorcycles.

"Yang punya memang pemilik PT Afiat yang memproduksi permen Pagoda Pastiles, makanya warna bodi dan grafis menyamakan kaleng Pagoda," buka Susanto Gunawan dari Speedking Motorcycles.

(BACA JUGA: Yamaha Aerox Ini Ternyata Kerja Keroyokan Anak-Anak ARCI)

Untuk menciptakan look scrambler bodi belakang ER-6n dirombak dengan frame yang tetap dipertahankan.

"Itu handicapnya tanpa menyentuh frame dan side cover + bodi belakang dibuat dari fiber," terang Yank sapaan akrab Susanto.

Kawasaki ER-6n Scrambler Speedking Motorcycles
helltrust_pictures
Kawasaki ER-6n Scrambler Speedking Motorcycles

Merabah kebagian bawah scrambler Pagoda dijejali suspensi depan model upside down copotan motor BMW yang sudah menggunakan double disc brake.

Dan uniknya juga pelek belakang ditutup cover berwarna hitam seperti pelek monoblock.

(BACA JUGA: Bukan Hanya Warnanya, Poin Plus Yamaha Aerox 155 Ini Ada Di Part Yang Dipakai, Lihat Saja)

"Pelek tetap pakai punya ER-6n yang belakang hanya dicover yang dibuat dari fiber," tutup Yank.

Kawasaki ER-6n Scrambler Speedking Motorcycles
helltrust_pictures
Kawasaki ER-6n Scrambler Speedking Motorcycles

Data modifikasi

Ban: Zeneos

Shock depan: Upside down BMW

Kaliper: Brembo

Knalpot: Yoshimura

Jok: Custom

Headlamp: RSD

Setang: Tracker

Cover headlamp: H-D street

Spion: Rizoma

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa