Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Yang Bikin Heboh Fans MotoGP Indonesia Dari Tadi Malam, Dani Pedrosa Dibonceng Naik NMAX

Irsyaad Wijaya - Senin, 7 Mei 2018 | 11:29 WIB
Pedrosa pakai NMAX usai kecelakaan di MOtoGP Spanyol
IG@dee_ashray
Pedrosa pakai NMAX usai kecelakaan di MOtoGP Spanyol

Otomania.com - Alih-alih ingin memperebutkan posisi runner up di MotoGP Spanyol, Dani Pedrosa harus terima kenyataan crash di 7 lap terakhir.

Akibat tersenggol Lorenzo yang menghindari Dovizioso, ia harus merasakan terbang sebelum menghantam aspal cukup keras.

Pedrosa langsung memegangi kaki kanannya yang sakit dan segera minggir meninggalkan motornya yang masih di atas aspal.

Yang bikin salah fokus adalah motor yang digunakan marshall untuk membawa Pedrosa kembali ke paddock.

Motor yang digunakan adalah Yamaha NMAX.

(BACA JUGA: Gak Minta-Minta Ke Pemerintah Kota, Warga Buat Palang Kereta Api Sendiri Pakai Bambu)

Ini yang bikin penggemar MotoGP Indonesia heboh sejak tadi malam. 

Momentum ini banyak dishare di akun-akun media sosial.

Tapi karena ada di Eropa, besar kemungkinan Yamaha NMAX yang digunakan adalah versi 125cc.

Secara desain Yamaha NMAX 125 memang tidak ada perbedaan dengan Yamaha NMAX 155 yang dijual di Indonesia.

Karena mesin lebih kecil jelas tenaganya lebih kecil yaitu hanya 12 dk, bandingkan dengan Yamaha NMAX 155 yang tenaga tembus 14,7 dk.

Jarang-jarang kan lihat pembalap yang identik Honda banget malah naik motor Yamaha, hehehe...

 

???? keep calm and respect each other guys... Bye jerez #SpanishGP

A post shared by Dee (@dee_ashray) on

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa