Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hadiah Helm Biasa Beli All New PCX, Ini Tanggapan Astra Motor Jateng

Fedrick Wahyu - Senin, 26 Februari 2018 | 11:15 WIB
Honda PCX 150
F Yosi / Otomotifnet.com
Honda PCX 150

Otomania.com - Helm bawaan Honda All New PCX sempat ramai diperbincangkan netizen. Lantaran helm hadiah dari diler ini kurang eksklusif, bahkan desainnya sama dengan motor-motor entry level, yakni model TRX-3.

Netizen mempertanyakan hal ini karena All New PCX masuk kategori motor premium. Uang yang dikeluarkan konsumen pun jauh di atas motor-motor lainnya.

Penampakan helm 'hadiah' Honda All NEw PCX 150
Facebook.com/Honda PCX 150 2018 Indonesia
Penampakan helm 'hadiah' Honda All NEw PCX 150

Pihak Honda pun menjelaskan, bahwa memang diler tidak menyediakan helm eksklusif tapi dikompensasi dengan barang lain. "Untuk pembelian All New PCX kita memang beda dengan saat CRF150L," ujar Sukamto Margono, Marketing Region Head Astra Jateng, Sabtu (24/2/2017).

(BACA JUGA: Helm Hadiah Pembelian Honda PCX 150 Tuai Cibiran)

"Kalau saat CRF150L kita kasih helm eksklusif, untuk All New PCX untuk pembeliannya kita sudah siapkan jaket ekslusif. Jadi bukan helm seperti saat CRF150L," jelas Sukamto.

Astra Jateng mengatakan siap memberikan jaket eksklusif Honda All New PCX pada semua konsumen yang melakukan inden.

Jaket ekslusif yang akan diberikan Astra Jateng untuk penginden All New PCX 150
AHM
Jaket ekslusif yang akan diberikan Astra Jateng untuk penginden All New PCX 150

Jadi ternyata, Honda memang tidak memberikan helm pada pembelian All New PCX dan sebagai gantinya adalah jaket eksklusif. Lumayan.

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa