Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Fitur-fitur Rahasia Wuling Confero S yang Jarang Diketahui Orang

Fedrick Wahyu - Senin, 18 Desember 2017 | 07:45 WIB
Wuling Confero
Ermiel
Wuling Confero

Otomania.com - Dalam acara peresmian Wuling Club Indonesia Chapter Bogor (17/12/2017), PT SGMW Motor Indonesia sebagai pemegang merek Wuling kembali "membuka tabir" fitur-fitur yang ada pada Wuling Confero.

Setelah dijelaskan, beberapa anggota komunitas mengaku terkaget-kaget dengan fiturnya, yang tak pernah terlintas sebelumnya. "Iya saya agak kaget ya ternyata banyak fitur unik yang belum saya pahami," ujar salah satu anggota komunitas.

(BACA JUGA: Wuling jadi Pilihan Organda Jakarta Sebagai Pengganti Angkot)

Melihat banyak pengguna Wuling yang kaget dengan fiturnya, Kusumanendra Tri Yudhanto, Service Operational Manager PT SGMW Motor Indonesia menjelaskan lebih detail mengenai fitur-fitur tersebut.

"Iya ada hidden features, fitur-fitur unik yang mungkin belum terlalu dipahami," ujar Dhanto.

"Contohnya seperti ada fitur 'anti tangan terjepit', kemudian ada juga kondisi misalnya sedang hujan, wiper menyala, ketika dimasukkan gigi mundur maka wiper belakang akan otomatis menyapu sekali tanpa harus diaktifkan," tambahnya.

Kusumanendra Tri Yudhanto juga menjelaskan fitur unik yang belum terlalu banyak diketahui adalah "follow me home".

(BACA JUGA: Sudah Berapa Jualan Wuling di Indonesia?)

Contoh penggunaan fitur "follow me home" adalah ketika keadaan gelap, lampu utama mobil bakal menyala walaupun mesin mati.

Setelah 30 detik maka lampu akan mati secara otomatis, sehingga ada waktu untuk membuka pintu rumah dibantu dengan penerangan sementara dari lampu mobil.

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa