Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lokasi Perlintasan Sebidang di Jakarta yang Siap Ditutup

Donny Apriliananda - Selasa, 7 November 2017 | 12:15 WIB
Caranya Melintasi Perlintasan Kereta Api dengan Sepeda Motor
Tribunjabar
Caranya Melintasi Perlintasan Kereta Api dengan Sepeda Motor

Otomania.com - Jalanan di Jakarta bakal semakin lancar, terutama yang bersinggungan dengan perlintasan kereta api.

Rencana penutupan perlintasan sebidang atau perlintasan kereta api yang melalui jalan raya akan dilakukan di 19 titik di Jakarta, dan itu akan dieksekusi bertahap.

Ketika dikonfirmasi waktu pelaksaan penutupan semua perlintasan sebidang, Kepala Humas Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Joice Hutajulu mengatakan belum ditetapkan waktu pastinya.

Menurut dia, penutupan perlintasan sebidang harus melalui koordinasi dengan seluruh instansi terkait.

"Soal pelaksanaan tidak bisa diprediksi kapan, karena kami ini berkordinasi dengan berbagai macam pihak, ada Dishub, Wali Kota, kepolisian, ada Perhubungan, dan lainnya. Jadi bukan dari kami sendiri," kata JoIce, Senin (6/11/2017).

Menurut Joice, 19 perlintasan sebidang yang akan ditutup dipastikan diganti jalur alternatif berupa underpas atau flyover.

Baca: Gubernur DKI Wacanakan Hapus Larangan Motor di Jl MH Thamrin

"Kami ini kan menjalankan undang-undang, jadi memang seharusnya jalur kereta api dan jalan umum itu levelnya tidak boleh sama. Untuk saat ini konsentrasinya jadi pada perlintasan yang sudah memiliki underpass atau flyover yang kita tutup secara bertahap," ucap Joice.

Joice menyampaikan, penutupan 19 perlintasan sebidang itu tidak akan selesai pada tahun ini karena belum ditetapkan mekanisme dan rekayasa lalu lintas selama penutupan hingga jalur alternatif selesai dibangun.

Berikut daftar 19 perlintasan sebidang yang akan ditutup:

Lintas Duri Tangerang

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : Instagram.com/kyteurope

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa