Otomania.com - "Sirkus" MotoGP di Twin Ring Motegi, Jepang, Minggu, (15/10/2017), menyajikan balapan seru. Enam putaran terakhir terjadi persaingan ketat antara Marc Marquez dan Andrea Dovizioso.
Dovizioso yang merupakan pebalap tim Ducati berhasil mengunci posisi pertama. Tapi Marquez tak kecewa dan mengakui bahwa dirinya telah melakukan kesalahan sehingga tidak bisa menjadi juara.
"Saya membuat beberapa kali kesalahan kecil, khususnya pada tikungan ke delapan yang membuat saya kehilangan banyak waktu," ujar pebalap yang memiliki julukan Baby Alien itu seperti dikutip laman Motorsport, Senin (16/10/2017).
Pebalap Spanyol itu juga mengatakan, setelah melakukan kesalahan itu dia mencoba bangkit dan mengejar ketertinggalan atas Dovizioso. Namun, keberuntungan belum perpihak.
"Saya mencoba bangkit di trek lurus dan saya tahu Ducati sedikit lebih kencang bahkan di titik pengereman. Tetapi saya tetap mencoba menyalip di tikungan terakhir seperti di Austria," ucap Marquez.
Pebalap tim Repsol Honda itu pun tidak menyangka kalau Dovizioso benar-benar kuat di GP Jepang. "Sekarang kita menuju Phillip Island, mungkin hasilnya akan berbeda," ucap Marquez.
Meski kalah, namun Marquez masih memimpin klasemen sementara. Selisih poin dengan Dovizioso tinggal 11 poin dan keduanya masih punya peluang besar untuk memperebutkan gelar juara dunia musim ini.
Editor | : | Donny Apriliananda |
KOMENTAR