Jakarta, Otomania.com - Aksesori kaca film pada kendaraan saat ini seperti tambahan wajib bagi pemilik mobil. Kaca film menambah kenyamanan saat berkendara di tengah cuaca panas terik karena dapat mengurangi suhu di dalam kabin.
Namun aksesori ini tidak lepas dari kekurangan, terlebih setelah dipakai beberapa lama. Salah satu masalah yang datang adalah timbulnya gelembung udara pada lapisan kaca film dan membuat tidak sedap dipandang.
"Terjadinya gelembung udara akibat dua sebab yakni pemasangan yang kurang maksimal atau adanya kotoran di lapisan film," ucap April dari V-Two, MGK Kemayoran beberapa waktu lalu.
Gelembung udara pada pemasangan timbul akibat pemasangan yang tidak sempurna. Biasanya mekanik tidak selesai melakukan pembersihan air untuk menempelkan kaca film juga bisa ditambah akibat menempelkan yang terburu-buru dan belum merata di atas permukaan kaca.
"Kertas film sebenarnya tidak rata, jadi bisa mudah timbul gelembung udara. Sementara gelembung karena kotoran dapat terlihat setelah terpasang di kaca," ucap April.
Penangan untuk gelembung kecil dapat dirobek dengan menggunakan cutter. Namun perlu hati-hati untuk tidak merobek kaca film terlalu lebar karena dapat memperparah kondisi kaca film terutama pada bagian kaca yang dapat bergerak naik dan turun.
"Kalau sudah terlalu banyak dan besar-besar baiknya ganti baru. Kalau sudah rusak, selain tidak sedap dipandang mata, juga fungsi tolak panasnya berkurang," ucap April.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR