Jakarta, Otomania.com - Peristiwa kecelakaan Aston Martin di sekitar Harmoni, Jakarta Pusat pada Rabu (20/9/2017) lalu menyita perhatian netizen. Foto-foto mobil yang kerap digunakan James Bond tersebut tersebar di sosial media dalam keadaan ringsek bagian depannya.
Banyak yang penasaran bagaimana nasib mobil mewah tersebut setelah tabrakan? Karena tidak ada informasi setelahnya dan berhenti hanya pada foto mobil ringsek.
"Setelah tabrakan mobil Aston Martin DB9 tersebut langsung dievakuasi. Pas kejadian pagi, pagi itu juga kita ambil, paling selang satu jam dari kejadian. Makanya saya kaget berita banyak tersebar sorenya karena mobil sudah di kita," ucap Dito Mulyawadi, dari Aston Martin Jakarta Service Center saat dihubungi Otomania, Kamis (21/9/2017).
Dito menceritakan saat kabar mobil tersebut sampai di telinganya, ia langsung menghubungi sang pemilik. Pihaknya menawarkan bantuan apa yang dapat dilakukan. Terpenting adalah mengevakuasi kendaraan tersebut terlebih dahulu.
Baca : Berburu Mobil Mewah di Libur Lebaran
"Konsumen Aston Martin tidak banyak, dan hampir semua ke kita. Jadi mudah identifikasi, langsung kita hubungi. Kebetulan kustomer waktu kita telepon langsung diangkat, makanya dievakuasi," ucap Dito.
Menurutnya tidak ada perbedaan besar antara penanganan mobil premium dan non premium. Pastinya ada layanan derek 24 jam yang siap sedia jika dibutuhkan.
"Mobilnya sekarang ditinggal di bengkel, kita keep. Kita juga tidak memberikan biaya untuk menaruh mobil disini, semua gratis. Pokoknya kita berikan semua, jangan sampai buat pusing konsumen," ucap Dito.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR