Jakarta, Otomania.com - Bagi konsumen yang bosan dengan model motor skutik, dapat melirik jenis motor sport. Salah satu cara memilih jenis motor ini, konsumen dapat memilih di diler motor bekas.
"Meski pasarnya memang tidak sebesar skutik, tapi peminatnya cukup banyak. Baik di mesin 250 cc dan 150 cc," ucap Iyos dari Talenta Motor, Rawa Belong, saat ditemui beberapa waktu lalu.
Beberapa model yang umum ditemui antara lain Honda Verza, CB150, CBR150, serta CBR250. Untuk model Yamaha ada Vixion, R15, R25, Byson dan Xabre.
"Tapi masih lebih banyak cari yang 150 cc. Mungkin dari harga, juga modelnya paling banyak," ucap Hendrik dari B2Y Motor di kesempatan yang sama.
Baca: Cari Motor Bekas Dana Terbatas Perhatikan Ini
Soal harga ini memang masih jadi perhatian untuk yang mencari model dengan mesin 150 cc. Tahun produksi yang dicari antara lain mulai dari 2013 ke atas. Model-model motor ini dibanderol mulai Rp 15 jutaan bahkan minim Rp 12 jutaan. Produk yang terlaris antara lain Vixion dan CB150R.
Untuk model 250 cc karena pasarnya lebih kecil lagi, konsumen yang mencari motor ini sudah masuk ke ranah hobi. Soal harga tidak terlalu dipikirkan dengan model produksi 2013 ke atas yang dibanderol mulai Rp 30 jutaan.
"Kalau tahun lebih tua lagi, kesulitannya adalah tidak bisa mendapatkan fasilitas kredit. Selain itu dari model sudah terlalu lama, gengsinya juga diperhitungkan," ucap Hendrik.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR