Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ignis S-Urban Bisa Jadi Referensi Modifikasi

Aditya Maulana - Jumat, 18 Agustus 2017 | 16:56 WIB
Suzuki Ignis S-Urban Concept siap mejeng di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.
Febri Ardani/Otomania.com
Suzuki Ignis S-Urban Concept siap mejeng di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.

Tangerang, Otomania.com - Suzuki menampilkan Ignis S-Urban Concept di ajang GIIAS 2017. Model itu bisa menjadi referensi buat pemilik Ignis yang punya rencana melakukan modifikasi eksterior dan interior.

Secara konsep, punya gaya off-road. Mulai tampilan bemper depan, belakang di desain lebih tinggi dan kokoh. Tersedia juga over fender, gril, rail roof, air scoop di bagian kap mesin, dan punya roof rail model Dakar.

Penggunaan suspensi juga dibuat lebih tinggi delapan inci, serta menggunakan ban Accelera RA162. Pada dinding ban juga didesain tiga alur untuk menolak batu dan menahan tusukan dari samping.

Suzuki Ignis S-Urban Concept siap mejeng di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.
Febri Ardani/Otomania.com
Suzuki Ignis S-Urban Concept siap mejeng di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.

Suzuki Ignis S-Urban Concept memakai ukuran 205/65R15, dimana baru ada satu ukuran saja untuk ban Accelera RA162 ini. Tapi karena pakai pelek 15x7 inci, maka dinding ban terlihat rata dengan permukaan pelek (kotak).

Ban untuk reli itu dibuat rigid, tujuannya untuk memberi kemampuan menikung yang mantap. Tread block pada bagian luar asimetris berfungsi memudahkan pengendalian dan traksi.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa