Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pendorong Polisi Bikin Program Tahun Keselamatan Berlalu Lintas

Aditya Maulana - Sabtu, 20 Mei 2017 | 15:37 WIB
Polres Magelang Jawa Tengah menerapkan e tilang pada pelanggar lalu lintas, di kawasan Jalan Magelang-Yogyakarta, Muntilan, Rabu (5/4/2017).
Kontributor Magelang, Ika Fitriana
Polres Magelang Jawa Tengah menerapkan e tilang pada pelanggar lalu lintas, di kawasan Jalan Magelang-Yogyakarta, Muntilan, Rabu (5/4/2017).

Jakarta, Otomania.com - Korps Lalu Lintas Kepolisian RI (Korlantas Polri) menjadikan 2017 ini sebagai tahun keselamatan berlalu lintas. Pemicunya, yaitu angka kecelakaan terus meningkat setiap tahunnya.

Mengacu pada data yang dirilis Korlantas Polri, tahun lalu tercatat 105.374 kasus kecelakaan di jalan raya. Korban meninggal dunia sepanjang 2016 akibat kecelakaan mencapai 25.859 jiwa dan 2015 26.495 orang.

Kondisi seperti itu, kata Brigjen Pol Chryshnanda Dwilaksana, Direktur Keamanan dan Keselamatan (Dirkamsel) Korlantas Polri, membuat polisi lebih sadar bahwa jika didiamkan begitu saja fatalitas korban kecelakaan akan terus meningkat.

"Pada akhirnya tingkat kepercayaan masyarakat kepada Polisi, khususnya Korlantas Polri akan menurun, serta Indonesia akan dinilai PBB sebagai negara yang tidak peduli terhadap angka kematian yang disebabkan kecelakaan," ujar Chryshnanda kepada Otomania.com belum lama ini.

Program yang diciptakan, lanjut dia menitikberatkan pada keselamatan bagi para pengguna jalan dan mengurangi fatalitas korban kecelakaan dengan memberikan sentuhan sisi kemanusiaan.

"Pencanangan tahun keselamatan merupakan gerakan moral bagi kita semua untuk meningkatkan kualitas keselamatan dan menurunkan tingkat fatalitas korban kecelakaan, membangun budaya tertib berlalu-lintas, serta memberikan pelayanan yang prima," kata dia.

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa