Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

UPI Diajak Garap Mobil Nasional

Febri Ardani Saragih - Selasa, 14 Maret 2017 | 16:49 WIB
Tim Bumi Siliwangi dari Universitas Pendidikan Indonesia
Febri Ardani/Otomania
Tim Bumi Siliwangi dari Universitas Pendidikan Indonesia

Jakarta, Otomania.com – Menang di ajang internasional Shell Eco Marathon Driver’s World Championship (SEM DWC) di Queen Elizabeth Olympic Park, London, Inggris, pada tahun lalu rupanya bawa berkah buat Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Ceritanya, UPI sempat diajak Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi ((Kemenristekdikti) untuk menggarap proyek mobil nasional (mobnas).

Ramdhani, pengemudi Turangga Cetha EV5 yang membawa UPI menang di London, mengatakan, hal itu diungkap Menteri Ristekdikti, Mohamad Nasir, dalam sambutannya saat mengunjungi UPI di Bandung pada tahun lalu.

“Itu habis Lebaran, Pak M. Nasir datang ke UPI dalam acara halal bihalal. Trus katanya UPI mau diajak untuk proyek mobnas selain ITS (Institut Teknologi Sepuluh Nopember) dan UI (Universitas Indonesia),” kata Ramdhani, Jumat (10/3/2017).

Ramdhani yang tahun ini menjadi manager buat tim wakil UPI di SEM Asia 2017, Bumi Siliwangi, mengatakan belum ada kelanjutan soal ajakan itu dari menteri ataupun Kemenristekdikti. Saat ini posisi UPI menunggu sambil berkarya yang lain.

Diungkap Ramdhani, UPI sedang menggarap proyek mini bus kampus. Prototipe segera dibuat hingga nantinya bisa digunakan sebagai alat transportasi internal bertenaga listrik. 

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa