Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ingat, Ini Bulan Terakhir Diskon Suzuki GSX 150

Febri Ardani Saragih - Jumat, 10 Maret 2017 | 07:37 WIB
Gadis payung di acara test ride Suzuki GSX-R 150 di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat, Kamis (26/1/2017).
Febri Ardani/Otomania
Gadis payung di acara test ride Suzuki GSX-R 150 di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat, Kamis (26/1/2017).

Jakarta, Otomania.com – Buat beberapa agen tunggal pemegang merek otomotif di Indonesia, pasang harga promosi buat produk baru sudah biasa. Salah satunya dilakukan Suzuki Indomobil Sales (SIS) untuk sepeda motor sport GSX-R 150 dan GSX-S 150.

Selama tiga bulan promosi, Januari – Maret, banderol keduanya bisa didapat lebih murah. GSX-R 150 dijual Rp 27,9 juta sedangkan GSX-S 150 Rp 23,9 juta.

Bulan ini adalah masa terakhir mendapatkan label harga segitu sebab per April keduanya kembali ke harga asli. GSX-R 150 akan dilego Rp 29,9 juta dan GSX-S 150 Rp 25,4 juta.

Suzuki GSX-S 150
Febri Ardani/Otomania
Suzuki GSX-S 150
Walaupun nantinya GSX-R 150 dan GSX-S 150 dijual lebih mahal, di pasaran keduanya tetap lebih murah dibanding pesaingnya. Lawan GSX-R 150, Honda CBR150R, saat ini paling rendah dijual Rp 32,85 juta. Yamaha belum merilis banderol generasi baru Yamaha R15, namun model lama dilepas Rp 31,1 juta.

Begitu pula dengan GSX-S 150, harga terendah rivalnya, Honda Honda CB 150 R yaitu Rp 25,85 juta. Sementara itu Yamaha V-Ixion Rp 25,6 juta. 

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa