Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Lenyapkan Xenia 1.000 cc

Stanly Ravel - Selasa, 6 Desember 2016 | 08:05 WIB

Jakarta, Otomania - Rencana PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menyudahi produksi Xenia 1.000 cc rupanya sudah direalisasikan, bahkan unitnya saat ini sudah tidak ada lagi. Kondisi ini Otomania dapatkan setelah melihat daftar harga di halaman situs resmi ADM yang tak lagi mencantumkan Xenia berkubikasi 1.000 cc mulai Desember ini.

Setelah dikonfirmasi, Pihak Daihatsu mengatakan memang Xenia 1.000 cc sudah dihentikan produksinya sejak pertengahan 2016 lalu.

"Untuk produksi efektif sudah berhenti antara Juni-Juli kemarin. Sisa produk yang ada kemarin itu hanya stok saja," ucap Rudi Ardiman, Corporate Planning Division Head ADM, saat dihubungi Otomania, Senin (5/11/2016).


Daihatsu memang sudah berniat untuk tidak lagi memasarkan Xenia 1.000 cc setelah meluncurkan Sigra. Langkah ini dilakukan agar tidak ada kesamaan produk dalam pemasarannya, karena Daihatsu juga menyediakan Sigra dengan pilihan mesin 1.000 cc tiga silinder.

Baca : Daihatsu "Pensiunkan" Xenia 1.000 cc

"Kita tidak mau tumpang tindih produk seperti merek lain. Jadi kita putuskan untuk menghentikan produksi Xenia 1.000 cc," ujar Direktur Marketing ADM Amelia Tjandra, beberapa waktu lalu kepada wartawan.

Dengan hilangnya Xenia 1.000 cc, saat ini Daihatsu hanya menawarkan delapan tipe Xenia yang semuanya menggunakan mesin 1.300 cc dengan dua pilihan transmisi, manual dan otomatis.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa