Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bule Nekat, Bawa Supra X dari Bali ke Belanda

Setyo Adi Nugroho - Rabu, 2 November 2016 | 09:05 WIB

Jakarta, Otomania - Bicara kecintaan terhadap sepeda motor, kisah-kisah petualangan dalam menjelajah bersama motor kesayangan selalu jadi cerita menarik. Tidak terkecuali perjalanan melintasi batas wilayah dan negara, selalu membawa kekaguman bagi yang mendengar ceritanya.

Baru-baru ini kisah tersebut muncul. Ramai diberitakan di social media pada akun Facebook Oki Andrelasson, seorang warga negara Belanda yang lama tinggal di Bali, pulang kampung halamannya.

Namun caranya cukup unik, ia menggunakan sepeda motornya sampai ke Belanda.

Motornya bukan motor bermesin besar yang biasa dipakai para petualang lintas negara. Honda Supra X 125 jadi pilihannya. Cukup nekat memang namun kisahnya ini berhasil menarik banyak perhatian para pengguna Facebook hingga dilihat hampir 7,4 ribu viewer.

Gerard Elferink sang bule petualang tersebut, memutuskan membawa Supra X 125 miliknya yang ia kendarai di Bali untuk ikut pulang bersamanya. Perjalanan ini sebenarnya sudah dilakukannya pada thaun 2013 lalu, namun baru kali ini banyak dokumentasi perjalanan tersebut beredar.

Gerard mengaku perjalan ini dilakukan tanpa sponsor satu pun. Motor Supra miliknya pun hanya dibekali box dan hand guard untuk tambahan keamanan.

Sayang, cerita detil perjalanan tidak diungkapkan Gerard dalam postingan tersebut. Yang jelas ia berhasil tiba selamat sampai kampung halaman dan disambut dengan meriah bak pahlawan dengan Supra X 125 miliknya.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa