Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lakukan Ini kalau Kopling Mau Awet

Stanly Ravel - Jumat, 23 Oktober 2015 | 07:44 WIB

Jakarta, Otomania — Kasus kopling "jeblos" kerap terjadi pada kendaraan bertransmisi manual, baik dengan kopling mekanis maupun yang sudah hidrolik sekalipun.

Meski bisa ditangani dan diperbaiki, tetapi saat kejadian, hal ini sangat merepotkan. Akibat kabel kopling yang kerja tidak normal berimbas pada gigi transmisi yang tak bisa dipindahkan. Oleh karena itu, penting untuk rajin melakukan perawatan.

Selain perawatan, penggunaan dan perlakuan saat berkendara juga harus diperhatikan. Cara berkendara yang benar dan menggunakan kopling dengan tepat bisa mencegah terjadinya risiko jeblos sekaligus memperpanjang komponen lainnya pada sistem kopling.

"Biasanya pengendara selalu menempatkan kaki kiri pada pedal kopling. Tanpa disadari, kadang-kadang kaki menekan pedal kopling yang membuat kopling bekerja, padahal sedang tidak dibutuhkan," ucap I Wayan Merta Yoga, Service Head Auto 2000 Daan Mogot, saat dihubungi Otomania, Jakarta (22/10/2015).

Kebiasaan seperti ini harus bisa dihilangkan. Selain itu, ritme menggunakan sistem setengah kopling pun juga harus dikurangi. Hal ini, menurut Wayan, menjadi salah satu faktor yang membuat sistem kopling sering mengalami kendala.

"Jangan lupa juga bila saat servis kendaraan minta cek dan menyetel free play dan ketinggian pedal kopling sesuai spesifikasi supaya sesuai standar dari pabrikan dan nyaman digunakan," ucapnya.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa