Cibubur, Otomania — Membuktikan kecintaannya terhadap merek Chevrolet, sekitar 1.200 para pengguna Chevrolet dari beragam model datang membanjiri Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur. Semua pengunjung berkumpul bersama dalam ajang Chevrolet United Carnival (CUC) yang berlangsung selama dua hari (23-24/5/2015).
"Sampai malam tadi sudah ada 1.170 unit yang daftar, tapi sampai siang ini sudah tambah sekitar 1.200 lebih," ujar Ian Ananta selaku pihak panita yang juga merupakan Ketua Chevy Spin Indonesia kepada Otomania, Sabtu (23/5/2015).
Baik para komunitas maupun pengguna individu Chevrolet turut meramaikan acara ini dengan tujuan untuk memecahkan rekor Muri dan dunia. Bahkan ajang ini pun juga dijadikan sebagai wadah silaturahim dari 13 komunitas Chevrolet yang ada di Indonesia.
Berbagai kegiatan mulai dari coaching clinic yang diberikan customer care dari Chevrolet, test drive Chevrolet Captiva dan Spin, hiburan band dan DJ, pemutaran teater, dan berbagai kuliner menarik juga tersedia di CUC ini.
"Dalam acara ini kami juga memperlihatkan besarnya kepercayaan para pemilik mobil terhadap merek Chevrolet. Kami juga berupaya untuk menyatakan seluruh komunitas mobil Chevrolet di Indonesia agar terus menjaga hubungan baik satu dengan lainnya," ungkap Ketua Pelaksana CUC 2015, Hendra Dharmawan, di Buperta, Sabtu siang ini.
Selebihnya, Maria Sidabutar selaku Public Relations General Motor Indonesia menyatakan, "Berkumpulnya seluruh club Chevrolet dari seluruh Indonesia ini merupakan bukti kuat bahwa mereka percaya dan bangga menggunakan merek ini. Chevrolet sangat mendukung acara ini dan berkomitmen untuk terus memproduksi produk yang berkualitas lengkap dengan layanan yang dapat diandalkan," ujarnya.
Tercatat 13 komunitas yang turut bergabung, yaitu All-New Spark Indonesia Community, Aveo Club Indonesia, Blazer Indonesia Club, Chevrolet Spin Indonesia, Chevrolet Captiva Club, Chevrolet Estate Optra, Spark Matiz, Trailblazer Indonesia, Trooper Nusantara, Vectra Optima Owners Club, dan Zafira Indonesia.
Editor | : | Agung Kurniawan |
KOMENTAR