Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Polemik Kematian Paul Walker Terus Berlanjut

Ghulam Muhammad Nayazri - Sabtu, 4 April 2015 | 14:46 WIB

Los Angeles, Otomania - Porsche menegaskan bahwa almarhum Roger Rodas adalah penyebab tewasnya Paul Walker. Rodas sendiri adalah pengemudi Porsche maut ditumpangi Paul Walker pada 30 November 2013 silam.

Sebelumnya, istri Roger, Kristine, melayangkan gugatan kepada Porsche. Kristine menganggap bahwa kesalahan terjadi pada proses pengereman Carrera GT, yang tidak berfungsi dengan baik.

"Carrera GT memiliki kecacatan dalam produksi, desain dan pengetesan sehingga tidak aman dikendarai oleh suaminya," jelas Kristine seperti dilansir Worldcarfans, Sabtu (4/4/2015).

Menanggapi gugatan tersebut, tim kuasa hukum Porsche menyatakan, kecelakaan itu dikarenakan kesalahan Roger. Lebih lanjut lagi Porsche menyebutkan Reoger telah melakukan kesalahan yang membuat keadaan menjadi berbahaya.

"Menyalahkan Carrera GT miliknya tidak memiliki alasan mendasar. Sekedar mengingatkan bahwa saat melakukan investigasi terhadap kecelakaan tersebut, mekanik menemukan ban yang belum diganti selama sembilan tahun," ujar kuasa hukum Porsche.

Selain itu, pernyataaan istri Roger terkait kecepatan sebelum terjadinya benturan adalah 88 kpj dibantah oleh kuasa hukum Porsche. Hasil investigasi menyebutkan, mobil melaju dengan kecepatan 150 kpj. 

Editor : Azwar Ferdian
Sumber : worldcarfans

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa