Otomania.com - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, menganggap Chang International Circuit Buriram di MotoGP Thailand 2018 tergolong sirkuit yang rumit.
Diakui Marc Marquez sirkuit ini memang masih baru untuk balap seperti MotoGP.
Namun untuk pembalap World Superbike (WSBK) sirkuit ini memang sudah familiar.
Menurut data, Chang International Circuit sudah menjadi lintasan balap WSBK sejak 2015 silam.
(BACA JUGA: Hasil Tes Sirkuit Buriram, Bukan Marc Marquez Yang Tercepat)
Alhasil, hingga sekarang banyak pembalap MotoGP masih minim informasi tentang Chang International Circuit Buriram.
Meski demikian, seluruh pembalap MotoGP sudah melakukan tes pramusim pada awal tahun ini
"Kami memiliki tes yang bagus di Februari, tetapi kami harus memeriksa ulang setiap detail mulai Jumat pagi," kata Marc Marquez yang dikutip dari situs Repsol Honda.
Pada tes pramusim di Chang International Circuit, para pembalap Honda, baik tim pabrikan maupun satelit, mendominasi tes yang berlangsung tiga hari.
(BACA JUGA: Nggak Mampu Kejar Marc Marquez, Andrea Dovizioso Sudah Menyerah?)
Editor | : | Iday |
Sumber | : | bolasport.com |
KOMENTAR