Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Siap Kirim 3.000 Unit Motor Listrik, Gesits Stop Sementara Pemesanan

Fedrick Wahyu - Jumat, 1 Juni 2018 | 15:00 WIB
Menteri ESDM menjajal kebolehan Gesits di kantor ESDM, Jakarta, Kamis (19/10/2017).
Ghulam Nayazri/KompasOtomotif
Menteri ESDM menjajal kebolehan Gesits di kantor ESDM, Jakarta, Kamis (19/10/2017).

Otomania.com - Produsen sepeda motor dalam negeri, PT Gesits Technologies Indo (GTI) siap memproduksi produknya.

Pada akhir tahun, target 3.000 unit skuter listrik buatan mahasiswa Indonesia ini akan dikirim ke konsumen.

“Semua pemesan online Gesits yang tercatat sebelumnya akan coba kita penuhi, akhir tahun ini,” kata Harun Sjech, Chief Executive Officer GTI di Jakarta, Kamis (31/5/2018).

Harun menjelaskan, GTI sudah memastikan kerja sama dengan PT Wika Industri dan Konstruksi (Wikon) untuk memproduksi secara massal Gesits.

(BACA JUGA: Cobain Biar Enggak Bosan Lewat Pantura, Mudik Lebaran Jalur Pansela Suguhkan Pemandangan Terhubung Dari Banten-Banyuwangi)

Persiapan proses produksi sudah dilakukan sampai saat ini dan tinggal menunggu peluncuran produk.

“Rencananya 17 Agustus 2018, kita akan meluncurkan Gesits versi produksi massal. Produksi massal sendiri akan dimulai Oktober, ya paling pemasaran sudah bisa dilakukan November-Desember,” kata Harun lagi.

Selama pesanan online Gesits dibuka ke publik, sejak Oktober 2017, pihak GTI mengaku sudah mendapatkan pesanan hingga 3.000 unit.

Situs pemesanan online sengaja ditutup sementara, sambil mempersiapkan proses produksi di pabrik Wikon.

(BACA JUGA: Gunung Merapi Meletus Lagi! Bikers Jangan Terpancing Isu-Isu Tidak Benar)

“Semua sudah era digital, Gesits pengembangan bisnisnya juga akan mengarah ke sana (digital),” ucap pria yang pernah bekerja di salah satu merek mobil asal Jerman ini.

Editor : Iday
Sumber : Kompas Otomotif

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa