Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modal Rp 5.000, Motor Anti-Kempes Saat Ditinggal Lama

Irsyaad Wijaya - Minggu, 18 Februari 2018 | 10:40 WIB
Tips anti ban kempes, saat motor ditinggal untuk waktu yang lama
Ducati.ms
Tips anti ban kempes, saat motor ditinggal untuk waktu yang lama

Otomania.com - Sering kali saat sedang kita sedang ke luar kota dan meninggalkan motor kesayangan di rumah selama bebrapa lama, ban jadi kempes tanpa sebab. Ternyata ini disebabkan oleh kelembaban lantai.

Lantai yang lembab dan dingin mampu membuat tekanan angin ban turun, dan pastinya diikuti dengan kempesnya ban. Nah, supaya motor kesayangan tak kempes bannya saat ditinggal, cukup lakukan tips ini.

(BACA JUGA: Bukan Hiasan, Ini Fungsi Serat Pembungkus Leher Knalpot)

Pertama beli styrofoam yang harganya mulai dari Rp 5.000 saja. Setelah itu potong secukupnya sekitar 25x40 cm.

Jika sudah, cukup letakkan pada dasar ban atau jadi alas ban agar tidak menempel langsung pada lantai.

Stereofoam lembaran
b-foam.com
Stereofoam lembaran

Sifat styrofoam yang empuk dan tidak menyerap, akan membuat tekanan ban stabil. Selain itu juga bisa menggunakan potongan kayu untuk dijadikan alas.

(BACA JUGA: Biar Makin Tahu, Ini Fungsi Sebenarnya dari Gas Spontan)

Dengan begitu motor kesayangan akan aman dari kempes jika ditinggal dalam kurun waktu lama. Satu hal lagi, usahakan menggunakan standar tengah.

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa