Otomania.com - Belum genap seminggu Kawasaki meluncurkan generasi terbaru Ninja 250, Yamaha langsung menggelontor R25 dengan warna dan grafis baru.
Kini, sepeda motor sport fairing 250 cc itu tersedia dalam tiga pilihan warna, yaitu Deep Purplish Blue, Metalic Black, dan Silver Black.
Dalam siaran tertulis yang diterima Otomania.com, Jumat (24/11/2017), ubahan ini mengikuti gaya keluarga R Series lain dengan kubikasi lebih besar, seperti YZF-R1 dan YZF-R6.
Warna Deep Purplish Blue merupakan kombinasi kelir biru dan hitam dengan tulisan R25 pada fairing. Metalic Black berarti warna hitam metalik, grafisnya garis-garis tipis merah seperti yang ada di bawah tulisan R25.
Baca : Adu Spek Mesin Kawasaki Ninja 250 Vs Honda CBR 250R Vs Yamaha R25
Sementara Silver Black tampil lebih berani dengan grafis garis-garis tipis warna hijau lime, atau senada dengan warna peleknya. "Cocok untuk anak-anak muda yang enerjik," tulis Yamaha dalam keterangan resminya.
Kendati demikian, informasi Rilis dikirimkan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kurang lengkap. Tidak diseutkan, apakah R25 dengan warna dan grafis baru ini mengalami kenaikan harga atau tidak.
Jika melihat daftar harga sebelumnya atau per Oktober 2017, banderol R25 dimulai Rp 56.200.000 (non-ABS), Rp 56.800.000 (Movistar), dan Rp 62.200.000 (ABS).
Editor | : | Donny Apriliananda |
KOMENTAR