Hasil Tes Akselerasi Yamaha RX-King Generasi Terakhir, Masih Layak Disebut Motor Jambret?

Harun Rasyid - Rabu, 8 Februari 2023 | 19:00 WIB

Ada ubahan biar lebih ramah lingkungan, Yamaha RX-King generasi terakhir tetap menjambak. Ini hasil pengetesannya. (Harun Rasyid - )

Baca Juga: Bukan Cuma Unitnya, Brosur Yamaha RX-King Juga Jadi Koleksi, Harga Enggak Murah

Berikutnya, manuver New RX-King ini juga tetap terasa sama dari model sebelumnya karena dimensi rangkanya tidak berubah.

Karena itu, handling New RX-King masih terasa lincah dan gesit saat berlari di jalanan.

Kesimpulannya, tim OTOMOTIF menilai Yamaha New RX-King masih layak disebut 'Motor Jambret' lantaran akselerasinya yang boleh diadu.

Namun di atas kertas, performanya tetap tak bisa mengalahkan model lawasnya.

Dok. Otomotif
Yamaha RX-King generasi terakhir yang hadir di Indonesia cuma sebentar pada 2006-2008.

Tapi di sisi lain, New RX-King memiliki konsumsi BBM yang cukup baik dengan hasil 35 kilometer per liter.

Selain itu bagi penggemar motor legendaris ini, New RX-King dinilai memiliki keunikan yang tidak ada dibanding RX-King lawas.

Hal tersebutlah, yang membuat harga Yamaha RX-King peredam juga tinggi di pasaran dan pernah terjual dengan banderol Rp 80 juta.

Berikut data tes performa Yamaha RX-King generasi terakhir dari Tabloid OTOMOTIF:

Akselerasi Hasil
0-60 km/jam 5,14 detik
0-80 km/jam 8,73 detik
0-100 meter 8,35 detik
0-201 meter 12,05 detik
Top Speed 130 km/jam

*Catatan

• Pengetesan dilakukan malam hari.

• Bobot pengendara sekitar 85 kilogram.

• Alat tes akselerasi menggunakan Vericom 2000.