Jangan Kegoda Harga Murah, Ini Bahaya Nekat Pasang Pasang Kampas Rem Mobil KW

Dok Grid - Kamis, 7 Maret 2024 | 11:59 WIB

Bahaya pasang kampas rem mobil KW (Foto ilustrasi) (Dok Grid - )

Otomania.com - Kampas rem mobil yang sudah tipis atau aus perlu dilakukan penggantian dengan yang baru.

Penggantian kampas rem mobil tersebut jangan pilih yang KW, pemilik kendaraan dianjurkan memasang yang original, kenapa alasannya?

"Kualitas kampas rem original tentu terbukti. Ada harga ada kualitas. Kampas rem aman untuk disc brake, berbeda dengan model palsu yang harganya murah," ucap Teguh Teguh Dwi Harianto, selaku Kepala Bengkel Honda Kusuma Siliwangi Semarang, Sabtu (10/12/2022).

Baca Juga: Begini Cara Mengatasi Rem Mobil Tiba-Tiba Blong, Simak Penjelasan Ahli

Harga sebanding kualitas, menurut Teguh sangat wajar karena kampas rem ini erat kaitannya dengan faktor keselamatan.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Ilustrasi rem mobil

Karena hal itu, jangan hanya karena mencari harga murah dan mengabaikan sisi kualitas, daya tahan, dan jaminan keselamatan.

"Kampas yang jelek mengganggu kerja rem. Begitu dipasang saja tidak presisi, biasanya juga sering menyebabkan bunyi berisik saat mengerem," jelasnya.

Sifat material dari kampas rem mobil yang harganya murah atau KW, biasanya keras.

Menurut Teguh, gesekan kampas rem dan disc brake dapat bisa menimbulkan bekas goresan kasar yang menyebabkan piringan bergelombang.