Terbuat dari Beton dan Plastik, Berikut Dua Jenis Pembatas Jalan Tol

Parwata - Selasa, 22 November 2022 | 07:00 WIB

Jenis pembatas jalan tol. (Parwata - )

Otomania.com – Terbuat dari Beton dan Plastik, Berikut Dua Jenis Pembatas Jalan Tol.

Buat yang sering keluar kota melewati jalan tol, tentu tak asing dengan adanya pembatas yang ada di jalan tol.

Pembatas jalan tol ini biasanya ditemui di bagian tengah sebagai pembatas jalur, dan ada juga yang dipasang di bahu jalan.

Selain itu, pembatas ini posisinya juga ada yang ditempatkan di dekat gerbang jalan tol.

Melansir dari Kompas.com, berdasarkan laman resmi bpjt.pu.go.id, pembatas lajur tersebut bernama Barrier.

Barrier ini terdiri dari dua jenis yaitu ada yang berbahan dari beton maupun berbahan plastik.

Untuk barrier yang terbuat dari beton, bernama Concrete Barrier, yang memiliki kelebihan lebih kokoh dan tidak akan mudah rusak atau bergeser sehingga lebih aman sebagai pembatas di Jalan Tol.

Barrier beton yang dominan berwarna silver tersebut dinilai lebih aman karena spesifikasinya lebih kuat dan dapat menahan beban kendaraan hingga seberat 13 ton.

Barrier beton ini biasanya dipasangkan glass road stud berwarna putih, kuning, atau merah yang berfungsi untuk memantulkan cahaya.

Baca Juga: Umumnya Hanya Kendaraan Roda Empat atau Lebih, Ini Jalan Tol yang Bisa Dilewati Motor