Pemudik Jadi Incaran Maling, Tongsis Dijadikan Tangan Gurita, Sambar HP Dalam Mobil Kaca Terbuka

Parwata - Rabu, 27 April 2022 | 13:05 WIB

Komplotan pencuri HP dengan modus menggunakan tongsis diamankan Kepolisian Resor Ngawi. (Parwata - )

Otomania.com – Pemudik jadi incaran maling, tongsis dijadikan tangan gurita, sambar HP dalam mobil kaca terbuka.

Dua pelaku kejahatan pencurian HP dengan alat tongkat narsis (tongsis) ditangkap petugas polisi.

Dalam aksinya kedua pelaku menggunakan tongsis yang telah dimodifikasi untukmengambil HP korbannya.

Melansir dari Kompas.com, kedua pelaku ditangkap oleh petugas Kepolisian Resor (Polres) Ngawi, Jawa Timur.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Ngawi AKP Toni Hermawan menjelaskan, kedua pelaku kejahatan tersebut merupakan warga Surabaya bernama Abdul Kholik (33) dan Hori (40).

"Modusnya unik, mereka beraksi dengan menggunakan tongsis yang sudah dimodifikasi, di mana ujung tongsis ditempel perekat yang biasa disebut gurita," kata AKP Toni Hermawan, Selasa (26/4/2022).

Dalam aksinya, tongkat tersebut dijulurkan untuk menggasak HP para korban, terutama pemudik.

Mereka menyasar kendaraan pemudik dengan kondisi kaca terbuka yang sedang beristirahat di SPBU.

“Sasarannya mobil yang kacanya terbuka. Jelang lebaran banyak mobil mudik yang beristirahat di SPBU,” imbuhnya.

Baca Juga: Terekam CCTV! Aksi Wanita Sikat HP Dari Bagasi Motor di Pasar Kliwon Solo Mendadak Viral