Banyak Yang Gak Sadar, 4 Hal Ini Jadi Penyebab Mesin Mobil Overheat, Awas Mogok di Jalan

Parwata,Andhika Arthawijaya - Jumat, 25 Maret 2022 | 11:09 WIB

Ilustrasi indikator suhu mesin yang mengalami overheat (Parwata,Andhika Arthawijaya - )

Otomania.com – Banyak Yang Belum Tahu, Berikut Beberapa Hal Penyebab Mesin Mobil Mengalami Overheat.

Mesin mobil bisa mengalami overheat karena disebabkan oleh beberapa hal.

Nah, jika tidak segera ditangani atau diperbaiki penyebab utamanya, bisa menimbulkan kerusakan komponen mesin mobil.

Apa saja yang bisa menyebabkan mesin mobil overheat?

Masmun Sukses Motor
Ilustrasi saluran radiator tersumbat oleh karat

1. Radiator bocor atau tersumbat

Radiator bocor ini biasanya disebabkan oleh korosi pada kisi-kisi radiator.

Tak jarang dikarenakan radiator diisi oleh air selain cairan khusus radiator (coolant).

Sebab, kandungan oksigen dalam air bila bertemu dengan logam, akan terjadi reaksi kimia yang mengakibatkan korosi.

Karena korosi tersebut, radiator yang berbahan logam akan terkikis dan menyebabkan kebocoran.