"Meskipun masih tebal, ban harus tetap diganti karena karetnya sudah mengeras karena performa ban sudah menurun," jelas Ali.
Hal senada juga dikatakan Abdul Malik, Service Advisor Rumah Ban Motor.
"Karet compound ban motor yang sudah mengeras membuat bantingan motor jadi keras," Sahut Abdul Malik
Selain itu karet compound ban motor yang sudah keras bikin traksi ke aspal berkurang.
"Efeknya saat pengereman jadi kurang maksimal atau licin," tuturnya saat ditemui di Jalan Lebak Bulus III No.2B, Cilandak, Jakarta Selatan.
Nah, jadi enggak hanya ban motor yang botak saja diganti dengan yang baru, namun juga seperti yang dijelaskan tadi.