Otomania.com - Perlu tahu, ini penyebab kipas radiator motor mendadak mati, awas bikin overheat.
Sebagaimana peruntukannya, kipas radiator di motor berfungsi sebagai pendinginan tambahan.
Yakni saat coolant berada di area radiator sebelum kembali lagi bersirkulasi ke mesin.
Jika kipas radiator motor ini mati atau tidak berfugsi, bisa mengakibatkan mesin motor menjadi overheat.
Karena kipas radiator motor mati, menjadikan proses pendinginan mesin jadi tidak maksimal.
Lantas apa yang menjadikan kipas radiator motor ini mati mendadak?
Disampaikan oleh Rudi Kurniawan dari Rudi Motor penyebab dari kipas radiator motor ini mati.
"Penyebab dari matinya kipas radiator ini ada banyak tapi paling sering karena kotoran yang sudah menumpuk," buka Rudi Kurniawan.
"Kotoran itu apalagi yang sudah terlalu tebal bisa bikin kipas jadi macet dan tidak bisa berputar, solusinya coba bongkar dulu dan bersihkan karena rata-rata hanya macet karena kotoran saja," terangnya.
Jika sudah kipas radiator motor suda dicoba dibersihkan tetap tidak mau berputar bisa jadi ada penyebab lainnya.
"Kipas radiator itu bisa bikin dinamo sebagai penggerak kipas jadi macet juga, kalau sudah begini harus ganti dinamonya," lanjut Rudi yang buka bengkel di Jl. Kepu, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
"Tapi ada yang jadi satu dengan kipas ada juga yang terpisah, tapi biarpun terpisah rata-rata harganya pun mahal," ungkapnya.
Baca Juga: Air Radiator Motor Matik Rembes? Ternyata Part Ini Jadi Penyebabnya
"Namun sebelum vonis kerusakan di dinamo coba cek area sekring dulu, karena sekring yang putus juga bisa jadi penyebab kipas mati," lanjutnya lagi.
"Atau cek area kabel-kabel di sekitar kipas radiator, siapa tahu ada yang putus dan bisa dicoba sambung ulang," tutupnya.
Baca Juga: Air Radiator Motor Harus Rutin Ganti, Jika Tidak Rutin Ini Efeknya