Otomania.com - Ada Tekniknya, Begini Cara Intip Oli Mesin Lewat Kaca Bulat di Bak Kopling Motor.
Biasanya pada motor sport di bagian sisi sebelah kanan mesin motor, yakni di bak kopling terdapat kaca bulat yeng tembus pandang.
Nah, buat pengguna motor yag belum tahu, fungsi dari kaca bulat kecil tersebut untuk melihat atau mengecek sisa oli mesin motor.
Hal tersebut seperti disampaikan oleh Eddy Yulianto, yang saat diwawancara merupakan Chief Mechanic Kawasaki Super Sukses Motor Fatmawati, Jakarta Selatan.
Baca Juga: Ganti Oli Mesin Motor Sebaiknya Ikut Masa Pakai Atau Jarak Tempuh?
"Iya enggak perlu cek lewat dipstik, tinggal diintip lewat kaca saja," kata Eddy Yulianto.
Namun untuk mengeceknya melakukannya bukan secara langsung dengan diintip begitu saja.
Tetapi untuk mengetahuinya, ada tekniknya seperti disampaikan oleh Eddy berikut ini.
"Pertama pastikan dulu kondisi motor tegak, bisa pakai standar dua atau standar paddock," ujar pria ramah yang saat ini bertugas di Kawasaki Super Sukses Motor Tangerang ini.
Baca Juga: Demi Hindari Rembes, Sebetulnya Baut Oli Mesin Motor Perlu Seal Tape Gak Sih?
Kemudian, Eddy juga mengatakan untuk melakukan pengecekan oli mesin motor ini adalah pagi hari.
"Pagi hari sebelum motor dinyalakan, itu saat yang tepat, karena oli belum bersirkulasi ke seluruh bagian mesin," sambung Eddy.
"Karena kalau sudah dipakai, hasil intip dari lubang kaca tidak akurat, soalnya oli sudah bersirkulasi," wanti dia.
Dengan cara tersebut mengecek sisa oli mesin di motor jadi lebih mudah, jika dibandingkan dengan melepas dipstik oli.
Baca Juga: Volume Oli Mesin Motor Berkurang, Baiknya Diganti Sekalian Atau Ditambah Aja?
Dan untuk pengecekan oli mesin motor ini, sebaiknya dilakukan secara rutin.
Agar takaran oli mesin motor bisa sesuai, tidak kurang ataupun berlebihan.
Karena, oli memang memiliki fungsi penting, untuk meminimalisir gesekan antar komponen dalam mesin.