Toyota Avanza Sampai Ompong Hajar Toko Kelontong, Sopir Linglung, di Dalam Tasnya Ditemukan Pil

Parwata - Jumat, 21 Mei 2021 | 17:00 WIB

Kondisi Toyota Avanza nomor polisi AD 9261 SP setelah menabrak toko kelontong. (Parwata - )

Otomania.com - Toyota Avanza sampai ompong hajar toko kelontong, sopir linglung di dalam tasnya ditemukan beberapa pil.

Sebuah Toyota Avanza tabrak warung kelontong hingga rusak parah bagian depannya.

Melansir dari TribunSolo.com, peristiwa tersebut terjadi Kamis (20/5/2021) di Dusun Beton RT 04/RW 04 Desa Lalung, Kecamatan Karanganyar.

Saat kejadian Dikha yang merupakan pengemudi dari Toyota Avanza tersebut, sendirian.

Saat itu Ia sedang perjalanan dari rumahnya di Dusun Mloko RT 01/RW 04 Desa Bandardawung, Kecamatan Tawangmangu.

Baca Juga: Bukan Mau Jajan, Sopir Ini Tabrak Warung Nasi Uduk dan Motor Hingga Jatuh Korban

Sementara itu, Doni Anjar Puspito (35) pemilik warung mendapati kondisi Dikha linglung usai menabrak warungnya.

"Saat itu kami kaget karena mendengar suara hantaman yang cukup keras di depan rumah, namun anehnya si sopir tadi nampak seperti tak mengalami sakit apapun," katanya.

"Selain itu si sopir juga nampak linglung, padahal dia habis mengalami kecelakaan parah dan tidak ada raut panik di mukanya," jelasnya.

Selain itu Doni juga mengukapkan, menemukan beberapa pil di dalam tasnya.

"Tadi kami sempat ketemu dan ditemukan ada beberapa pil di dalam tasnya, yang kemudian oleh pihak polisi langsung diamankan," terangnya.

Baca Juga: 13 Penumpang di Bak Terbuka Berhamburan, Tabrak Warung dan Berguling Dua Kali

Dari hasil penemuan saksi dan pemeriksaan sementara oleh pihak kepolisian ada indikasi bahwa sang pengemudi atas nama Dikha Anggara (24) dalam pengaruh obat-obatan saat menyetir.

Secara terpisah, Kanitlaka Satlantas Polres Karanganyar, Ipda Widya S Putri mengatakan, kasus dugaan obat terlarang tersebut sudah ditangani oleh Satresnarkoba Polres Karanganyar.

"Penemuan pil di dalam tasnya menjadi bukti awal atas dugaan penggunaan obat-obatan terlarang hingga menimbulkan kecelakaan," jelasnya.

Namun begitu, dirinya masih belum mengungkapkan mengenai jenis dan kadar narkotika dari pil yang dibawa tersebut.

Baca Juga: Toyota Hilux Patwal Remuk Tabrak Warung dan Tiang Listrik, Begini Kronologinya

"Masih dalam tahap penyelidikan oleh Satresnarkoba, agar bisa masuk klasifikasi mana jenis narkoba tersebut," tuturnya.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Sopir Mobil Avanza yang Tabrak Toko Kelontong di Karanganyar Linglung, Diduga Pakai Obat Terlarang,