Putra Acungkan Jempol Sambil Tujukan Luka Bekas Didor Polisi, Akibat Nekat Curi Mobil

Parwata - Jumat, 14 Mei 2021 | 13:00 WIB

Maling mobil bernama Putra warga asal Riau saat diminta berpose setelah kakinya ditembus timah panas polisi, (10/5/2021). (Parwata - )

Tidak hanya itu, Putra juga diminta mengacungkan jempolnya, meskipun harus menahan sakit akibat perbuatannya itu.

Menurut Kasubbag Humas Polres Siantar AKP Rusdi Ahya, pelaku ditangkap di kawasan Kabupaten Bengkalis.

"Tersangka ditangkap saat berada di Jalan Mesjid, Kelurahan Sebangar, Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis, Riau," kata Rusdi, Senin (10/5/2021).

Dia mengatakan, tersangka Putra ditangkap berdasarkan laporan pencurian Daihatsu Xenia BK 1458 TZ yang terjadi di pinggir Jalan Sisingamangaraja Siantar pada Selasa (4/5/2021) kemarin.

Baca Juga: Tertangkap Curi Mobil Kakaknya Sendiri, Penyebabnya Bikin Kesel, Pantas Saja Dilaporkan ke Polisi

Saat kejadian, mobil tersebut sengaja diparkirkan korban di pinggir jalan.